Minggu, 23 Februari 2020

KALA ITU

Angin berdesir kala itu
Aku tahu kau suka angin itu
Semilir menerpa jilbab panjangmu itu
Senyuman kecilmu tanda kau suka itu

Aku ingin bertanya padamu
Tentang hati risaumu
Yang mendadak berubah itu
Memejam matamu terkembang senyummu

Aku fikir kau pelihara benci itu
Menjadi racun cair biru
Untuk menyiram dan membunuh rasaku
Aku sangat bersalah aku tahu

Aku salah dengan prasangkaku
Aku bersalah dengan perkiraanku
Aku sangat bersalah akan tindakanku
Aku sangat menerima kemarahanmu

Kala itu... 
Kita saling diam bisu
Kita tanpa sapa beku
Malammu malamku kelabu

Rindu cinta berulang padamu
Bersama do'a mengalir untukmu
Lagi dan lagi selalu
Hanya untukmu

Wahai ukhti harus kau tahu
Namamu ada dalam setiap sujudku
Berulang tak bosan aku memintamu
Pada Rabb yang Memiliki dan Menggengammu. 

KALA ITU

Angin berdesir kala itu Aku tahu kau suka angin itu Semilir menerpa jilbab panjangmu itu Senyuman kecilmu tanda kau suka itu Aku ingin berta...